Kamu sekarang harus menyerahkan anggota-anggota tubuhmu menjadi hamba kebenaran yang membawa kepada pengudusan.
Roma 6:19
Ada banyak hal yang tidak dapat saya lakukan. Saya tidak dapat menyelamatkan dan menguduskan diri saya sendiri. Saya tidak dapat menebus dunia. Saya tidak dapat memperbaiki kesalahan pribadi saya, memurnikan yang cemar, atau menguduskan yang najis. Semua ini adalah karya Allah yang berdaulat. Apakah saya mengimani apa yang telah dikerjakan Allah melalui Yesus Kristus? Ia telah mengadakan penebusan yang sempurna bagi kita, mengembalikan kita ke dalam hubungan yang benar dengan-Nya. Apakah saya memiliki kebiasaan menyadari hal tersebut?
Kebutuhan besar di dalam kehidupan kita bukanlah melakukan hal-hal atau mengalami hal-hal, tetapi memercayai hal-hal itu. Penebusan bukanlah sesuatu yang saya alami. Itu adalah tindakan agung Allah, yang di atasnya saya membangun iman saya. Sebaliknya, jika saya membangun iman saya di atas pengalaman-pengalaman saya, saya akan menghasilkan kehidupan yang tidak didasarkan pada Alkitab—sebuah kehidupan yang terisolasi, di mana saya mengarahkan mata saya kepada kesucian saya sendiri. Pengisolasian tidak memiliki dasar di dalam penebusan. Kesalehan yang dihasilkan oleh isolasi itu tidak berguna bagi Allah dan merupakan gangguan bagi orang lain, sebab itu menyangkali kenyataan. Mudah bagi kita untuk bersinar ketika kita berada bersama matahari di puncak gunung, sendiri bersama Allah. Namun, Yesus ingin agar kita bersinar di tempat di mana tidak ada matahari, di lembah yang penuh dengan tekanan hal-hal praktis yang menggelapkan.
Apakah saya mengerti bahwa Yesus Kristus menginginkan penebusan-Nya disadari di dalam setiap hal praktis yang saya lakukan? Di dalam kehidupan rumah tangga atau di tempat bisnis saya? Anugerah Allah itu mutlak, tetapi saya harus membuktikan melalui ketaatan saya bahwa saya tidak menerima anugerah-Nya dengan sia-sia. Saya harus terus menerus membawa diri saya untuk dinilai dan bertanya, “Apakah saya melihat persoalan ini dalam terang penebusan, atau apakah saya tidak memiliki kepekaan Kristus?” Tiap kali saya taat, Allah ada di pihak saya. Ketaatan berarti saya menaruh semua harapan saya pada penebusan, dan segala sesuatu yang saya lakukan dikuasai oleh anugerah Allah yang supranatural.
Setiap dukungan Anda memberi pengaruh yang berarti. Mari dukung pelayanan kami.
Daftar untuk menerima renungan terbaik dari saya setiap hari. Email-email ini dapat berisi cerita, sumber-sumber, berita, dan kesempatan untuk menolong Anda bertumbuh lebih dekat dengan Tuhan setiap hari!
Lebih dari seabad lalu, Oswald Chambers membagikan isi hati Allah lewat pengajaran-pengajarannya yang tak lekang oleh waktu. Hikmat alkitabiah yang jujur dan mendalam masih menantang dan menguatkan para pembacanya hari ini.