Pada hari itu kamu tidak akan menanyakan apa-apa kepada-Ku.
Yohanes 16:23
Kapankah “hari itu”? Itu adalah hari ketika hidup kebangkitan Yesus menyatakan diri di dalam Anda, dan Tuhan yang telah naik ke surga menjadikan Anda satu dengan Bapa. Lalu, kata Yesus, “Kamu tidak akan menanyakan apa-apa kepada-Ku.”
Sampai hidup kebangkitan Yesus dinyatakan di dalam Anda, Anda mungkin kerap mendapat diri Anda bingung dan ingin mengajukan berbagai pertanyaan. Setelah hidup-Nya dinyatakan di dalam Anda, berbagai pertanyaan mulai sirna, sampai akhirnya tak ada yang tersisa. Pada titik itu, Anda tahu bahwa Anda telah tiba di tempat di mana Anda bersandar sepenuhnya pada hidup kebangkitan Yesus, tempat persentuhan yang sempurna dengan rencana-rencana Allah. Apakah Anda menjalani hidup itu sekarang?
Di tempat persentuhan sempurna itu, Anda menemukan bahwa banyak hal masih gelap bagi pemahaman Anda—tetapi tidak ada yang dapat hadir di antara hati Anda dan Allah. Itu sebabnya Yesus berkata bahwa pada hari itu “kamu tidak akan menanyakan apa-apa kepada-Ku”. Anda tidak akan bertanya karena Anda tidak perlu bertanya. Perintah yang diberikan di dalam Yohanes 14:1, “Janganlah gelisah hatimu”, akan menggambarkan keadaan asli hati Anda, dan Anda tahu pasti bahwa Allah sedang mengerjakan segala sesuatu menurut tujuan-Nya.
Jika sesuatu merupakan misteri bagi Anda dan muncul di antara Anda dan Allah, jangan mencari penjelasan pada kecerdasan Anda. Carilah itu pada kecenderungan hati Anda. Kecenderungan hati Andalah yang salah. Setelah Anda menyerahkan diri sepenuhnya ke dalam hidup Yesus, pemahaman Anda akan menjadi sempurna. Anda akan tiba di tempat di mana tidak ada jarak antara Bapa dan anak-anak-Nya, sebab Tuhan telah menjadikan Anda anak-Nya.
Daftar untuk menerima renungan terbaik dari saya setiap hari. Email-email ini dapat berisi cerita, sumber-sumber, berita, dan kesempatan untuk menolong Anda bertumbuh lebih dekat dengan Tuhan setiap hari!
Lebih dari seabad yang lalu, Oswald Chambers menangkap hati Tuhan dalam ajaran-ajarannya, dan kebijaksanaannya yang lugas namun mendalam terus menantang dan mendorong pikiran hingga saat ini.